Petunjuk Keselamatan tambahan
- Simpankan perkakas listrik yang tidak digunakan dengan baik. Tempat penyimpanan harus kering dan dapat dikunci. Hal tersebut menghindarkan perkakas listrik dari kerusakan selama disimpan atau akibat digunakan oleh orang-orang yang tidak berpengalaman.
- Kencangkan selalu benda yang akan dikerjakan. Jangan mengerjakan benda-benda yang terlalu kecil untuk dikencangkan. Jika tidak, jarak antara tangan Anda dan cakram pemotong yang berputar terlalu kecil.
- Periksa kabel listrik secara berkala dan reparasikan kabel listrik yang rusak di service center resmi untuk perkakas listrik Bosch. Ganti kabel penyambung yang rusak. Dengan demikian, keselamatan kerja perkakas listrik ini terjamin.
- Jangan sekali berdiri di atas perkakas listrik. Anda dapat terluka berat jika perkakas listrik terjungkir atau Anda secara tidak disengaja terkena pada mata gergaji.
- Gunakan selalu kap pelindung. Kap pelindung melindungi pengguna mesin dari bagian-bagian cakram pemotong yang patah dan mencegah cakram pemotong disentuh secara tidak disengaja.
- Setelah perkakas listrik dimatikan, jangan melakukan pengereman dengan cara menekankan cakram pemotong pada sisinya. Cakram pemotong dapat menjadi rusak, patah, atau menyebabkan sentakan.
- Jangan sekali-kali meninggalkan perkakas listrik sebelum perkakas listrik berhenti sepenuhnya. Alat kerja yang masih berputar dapat mengakibatkan terjadinya luka-luka.